4/15/2011

KABAR (IMM fak. Tarbiyah gelar DAD, out bond basysyar, semarak milad IMM ke-47))

IMM Fakultas Tarbiyah Gelar DAD

KLATEN - Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) mengadakan DAD pada 11-13 Februari 2011 di PKU Muhammadiyah Gantiwarno Klaten, dengan tema “Peneguhan Karakter Kader IMM dalam Dinamika Pergerakan Mahasiswa”.
Pengkaderan yang berlangsung selama 3 hari ini diikuti oleh 14 kader, 7 immawan dan 7 immawati. Minimnya kader yang ikut, tak membuat fasilitator dan panitia kecewa, tetapi hal tersebut dijadikan sebagai batu loncatan untuk bisa mencetak kader yang berkarakter.
Ditengah dinamika mahasiswa yang carut marut, IMM dituntut untuk bisa mencetak kader yang berkarakter sesuai dengan trilogi IMM meliputi Keislaman, Keilmuwan dan Kemasyarakatan.Untuk membentuk karakter kader yang sesuai dengan trilogi IMM, maka materi yang disampaikan juga berhubungan denga trilogi tersebut yaitu ke-Islaman, ke-Muhammadiyahan dan ke-IMMan.
Foto: Keceriaan di akhir acara DAD
Materi ke-Islaman disampaikan oleh Dr.Okrizal Eka Putra, dosen UIN Sunan Kalijaga. Materi ini membahas tentang toleransi dalam beragama ditinjau dari perspektif multikulturalisme dan pluralisme. Materi ke-Muhammadiyahan disampaikan oleh Farid Setiawan, dosen Universitas Ahmad Dahlan. Materi ini lebih fokus pada Dakwah Kultural. Materi yang ketiga yaitu keIMMan, disampaikan oleh immawan Amrullah Umar yang juga merupakan kabid Bidang Kader DPD IMM DIY, materi ini membahas tentang massifitas IMM, problematika yang dihadapi IMM di masa yang lalu dan sekarang dan bagaimana menghadapi problematika tersebut.
Adapun materi tambahan yaitu pelatihan jurnalistik yang ditujukan bagi seluruh elemen IMM, materi ini disampaikan oleh immawan Ardi Wahdan yang juga merupakan alumni IMM komisariat Tarbiyah dan saat ini bekerja di salah satu media cetak lokal di Yogyakarta.
Antusiasme kader terlihat saat mengikuti materi-materi yang disampaikan oleh pemateri. Mereka terlihat khusyu dan penuh semangat. “Saya sangat bersemangat mengikuti pengkaderan ini karena selain mendapat teman yang baru juga mendapat ilmu yang berbeda dari yang diajarkan di kampus” ujar Tanjung, salah satu peserta DAD. [Dilla]


Out Bond Basysyar



Foto: Melepas lelah setelah menyelesaikan
salah satu permainan
BANTUL-Minggu, tepatnya tanggal 6 Maret 2011, warga baru Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, angkatan 2010 yang bernamakan “Basysyar” telah dilantik pada Darul Arqam Dasar (DAD) yang diselenggarakan di PKU Gantiwarno-Klaten, pada tanggal 11-13 Februari 2011 oleh para anggota PK IMM Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Ex. DAD angkatan 2010 ini telah merealisasikan salah satu program yang telah disusunnya, yaitu program follow up, outbond di kebun buah Mangunan, Imogiri, Bantul. 
        Outbond berlangsung mulai dari pukul 07.30 WIB dan selesai pada pukul 16.00 WIB. Dan outbond ini diikuti oleh 20 peserta dan didampingi oleh 4 trainer, yaitu antara lain Immawati Yuli, yang merupakan salah satu alumni dari UIN Sunan Kalijaga yang juga merupakan alumnus PK IMM Fakultas Saintek, kemudian Immawan Lukman Hajir dan Immawati Rohana Fitria dari PK IMM Fakultas Tarbiyah, serta Immawan Roni Saputra dari Ushuluddin. 
       Dalam outbond tersebut terdapat empat area permainan, yaitu permainan tali genit, ular berangka, ular balon, dll. Masing-masing permaianan dalam outbond ini memiliki sebuah makna terutama untuk memupuk kebersamaan dan memperkuat tali persaudaraan antara para kader IMM Basysyar dengan pimpinan komisariat IMM Fakultas Tarbiyah, supaya dalam menjalankan amanah sebagai organisasi dakwah dapat lebih maksimal dan semakin berkemajuan.[Ana]


Semarak Milad IMM ke-47



Foto: Juri menilai salah satu hidangan dalam lomba
SLEMAN - Aura kemeriahan Milad IMM ke 47 begitu terasa di lingkungan PC IMM Kab. Sleman. Sebagai agenda tahunan yang rutin diselenggarakan oleh PC IMM Sleman, semarak Milad IMM pada tahun ini tidak kalah dengan tahun-tahun sebelumnya. Berbagai kegiatan sejak sabtu (13/3/2011) mulai diadakan guna memeriahkan agenda tahunan tersebut. Diawali dengan lomba futsal, kemudian ditaruskan dengan lomba lian seperti lomba masak, debad, catur, orasi, sampai lomba duet gitar ternyata mendapat sambutan yang  cukup besar dari para kader IMM untuk ikut memeriahkannya.
Setelah selama 1 minggu penuh kemeriahan Milad ini diadakan, sebagai malam puncaknya yaitu diadakannya makrab yang bertempat di pantai Depok pada sabtu malam (19/3/2011). Dengan acara pembagian hadiah, dan kegaitan-kegiatan lain yang tentunya diharapkan dapat menguatkan rasa kekeluargaan antar kader IMM Sleman.
Mudah-mudahan dengan peringatan ini kita dapat selalu mengenang perjuangan pendahulu kita dalam memperjuangkan IMM dan memupuk semangat kita untuk berjuang di IMM dalam rangka berlomba-lomba dalam kebaikan.[Uchee]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar